JURNALSUKABUMI.COM – Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Sukabumi menyelenggarakan kompetisi sains madrasah (KSM) tahun 2022. Kompetisi ini diikuti sebanyak 2012 orang siswa-siswi tingkat MI, MTs dan MA yang ada di Kabupaten Sukabumi.
“Jumlah peserta untuk tingkat MA 532 siswa, MTs 798 siswa dan MI ada 682 siswa,” ujar Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kemenag Kabupaten Sukabumi, Maman Hidayat kepada jurnalsukabumi.com, Minggu (14/08/2022).
Lanjut dia, adapun tempat pelaksanaan disebar di beberapa lokasi. Rinciannya, 8 titik untuk MA, 9 titik MTs dan MI 26 tempat kompetisi.
“Pembagian tempat pelaksanaan dipilih supaya mempermudah peserta sehingga dibentuk zonasi sesuai wilayahnya. Sedangkan Yasti dipilih oleh KKMTs Cisaat sebagai tempat pelaksanaan KSM tingkat MTs,” tutup Maman.
Terpisah, Ketua Kelompok Kerja Madrasah Tsanawiyah (KKMTs) Kabupaten Sukabumi, Wawan Setiawan mengatakan, kegiatan KSM adalah ajang kompetisi para siswa madrasah di berbagai tingkatan. Termasuk tingkat MTs, diikuti oleh seluruh MTs yang ada di Kabupaten Sukabumi.
“Kompetisi ini bertujuan supaya siswa dan siswi madrasah mendapatkan pengalaman berlomba dengan siswa dari sekolah lain, sehingga dapat terukur hasil dari pembelajaran selama di sekolahnya masing-masing,” tandasnya.
Reporter: Yovi Giovani | Redaktur: Ujang Herlan
Discussion about this post