JURNALSUKABUMI.COM – Peduli korban bencana Gunung Semeru, Komunitas Vespa Jalur Lebak, menggelar aksi penggalangan dana, di Jalan Pelabuhan II, tepatnya di Kampung Cibeueus, Desa Kebonmanggu, Kecamatan Gunungguruh, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (11/12/21).
Dimulai pukul 11:00 WIB siang, puluhan pecinta scooter italy tersebut turun ke jalan dengan membawa karton bekas yang bertuliskan “Peduli Bencana Semeru”. Sasarannya, bagi kendaraan angkutan umum dan mobil pribadi yang melintas.
Kordinator penggalangan dana, Feri Ferdiansyah mengatakan, kegiatan ini sebagai bentuk kepeduliaan Komunitas Vespa Jalur Lebak, terhadap korban terdampak erupsi Gunung Semeru
“Uang yang terkumpul dari hasil penggalangan hari ini, nantinya akan diserahkan kepada Gabungan Scooterist Peduli (GSP) Indonesia, untuk selanjutnya disalurkan langsung ke lokasi bencana,” kata Feri, kepada jurnalsukabumi.com.
Sementara itu, Herman (35) salah satu pengemudi angkot trayek Lembursitu-Cikembar menuturkan, kegiatan yang dilakukan komunitas tersebut sangat bagus dan patut diacungi jempol.
“Ya, kami apresiasi. Karena, ini lebih bermanfaat bagi orang banyak,” singkatnya.
Reporter: Ruslan AG | Redaktur: Ujang Herlan
Discussion about this post