JURNALSUKABUMI.COM – Seorang karyawan pabrik berinisial FT (36) ditemukan tewas gantung diri di Pabrik PT Supra Natami Utama di Kelurahan/Kecamatan Warudoyong, Kota Sukabumi, Kamis (31/03/2022). FT diduga nekat mengakhiri hidupnya dengan cara tragis gegara depresi setelah gagal menikah dengan wanita pujaan hatinya.
Tubuh FT ditemukan dalam kondisi tergantung di samping toren air. Seutas tali terlihat menjerat leher FT dengan ketinggian sekitar 4,65 meter dari permukaan tanah.
“Saksi mata langsung laporan ke security dan melaporkan peristiwa ini ke anggota kami, Bhabinkamtibmas Polsek Warudoyong, Bripka Isep,” kata Kompol Budi, Kapolsek Warudoyong dalam keterangan yang diterima jurnalsukabumi.com.
Anggota Polsek Warudoyong kemudian bergegas ke lokasi penemuan jasad FT. Hasil pemeriksaan pada tubuh korban, polisi tidak menemukan tanda-tanda kekerasan.
“Dari hasil pemeriksaan sementara, yang bersangkutan diduga nekat gantung diri karena ada masalah pribadi,” tuturnya.
Polisi memintai keterangan beberapa rekan kerja korban. Hasilnya, diketahui korban diduga depresi selama 10 bulan terakhir, setelah gagak menikah pada 2021 lalu.
“Sempat mau berhenti kerja karena masalah itu. Teman-temannya juga bilang, bahwa yang bersangkutan sering curhat,” tutur Budi.
Sesudah dievakuasi, jenazah langsung dibawa ke RSUD R Syamsudin SH Kota Sukabumi untuk dilakukan pemeriksaan luar. Polisi kemudian menyerahkan jenazah kepada keluarga FT yang diketahui berdomisili di Kecamatan Gunungguruh, Kabupaten Sukabumi.
“Pihak keluarga korban tidak akan menuntut untuk dilakukan outopsi dan dibuatkan surat pernyataan penolakan, selanjutnya korban diserahkan ke pihak keluarga untuk di boyong ke Ciamis, Jawa Barat,” tandasnya.
Reporter: Azis Ramdhani | Redaktur: Mohammad Noor
Discussion about this post