JURNALSUKABUMI.COM – Kantor Cabang BPR Sagaranten, Kabupaten Sukabumi, mengawali tahun baru dan semangat baru dengan penuh optimis. Hal tersebut dilakukan untuk mendukung pencapaian rencana bisnis bank (RBB) tahun 2022.
Demikian disampaikan Kepala Cabang BPR Sagaranten, Gogo Baetul Maznur, kepada jurnalsukabumi.com, Kamis (27/1/22).
“Meskipun berbagai kendala yang ada saat ini menghadang, saya dan 15 orang pegawai yang ada, akan tetap bersikap optimistis. Hal itu diperlukan dalam rangka pencapaian RBB tahun 2022,” kata Gogo.
Namun demikian kata dia, menjaga prinsip-prinsip kehati-hatian terutama dalam pengucuran dana kredit tetap sangat diperlukan dalam kondisi ekonomi yang tengah lesu saat ini.
Dia merinci dana pihak ketiga yang dikelola oleh BPR Cabang Sagaranten. Dana-dana tersebut meliputi jumlah tabungan Rp18.400.192.777 dari sebanyak 449 rekening. Sementara deposito berjumlah Rp4.168.900.00 dari sejumlah 214 rekening.
Seiring besarnya kepercayaan masyarakat trehadap.BPR Sagaranten, maka pelayanan pun terus dioptimalkan dan diprioritaskan, sehingga dapat memberikan kenyamanan kepada para nasabah.
“Untuk bidang perkreditan kami sadar, masih jauh dari yang diharapkan. Pada saat ini, kami mengelola kredit sebesar: Rp 9.776.690.156 dari sejumlah 318 rekening,” jelasnya.
Tidak dipungkiri kata dia, bahwa perlambatan perekonomian nasional tidak terlepas dari merebaknya wabah pandemi covid 19. Dia berharap, dengan mulai tumbuhnya perekonomian dan meredanya Covid-19 dapat menggerakkan kembali sektor perekonomian masyarakat.
Redaktur: Usep Mulyana
Discussion about this post