JURNALSUKABUMI.COM – Tiga pilar yakni Pemdes Jampang Tengah, Babinsa, Bhabinkamtibmas, gencar melakukan kegiatan sosial untuk menekan penyebaran Covid -19.
Salah satunya mengadakan penyemprotan cairan disinfektan ke rumah-rumah di wilayah kedusunan Jelebud Desa / Kecamatan Jampang Tengah.
Salah seorang motor penggerak kegiatan, Sertu Rahmat Karyadin mengatakan, kegiatan penyemprotan ini dilakukan untuk meminimalisir penyebaran wabah Coronavirus 2019 (Covid- 19) lewat kluster rumah tangga.
Sasaran penyemprotan cairan disinfektan itu lanjut dia, adalah kawasan perumahan warga yang berada di sepanjang Jalan Jelebud. Kedusunan Jelebud tersebut dikenal wilayah padat penduduk.
“Selain gencar menjalankan 3 M, memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan di air mengalir selama 20 detik, penyemprotan disinfektan juga penting dilakukan agar lingkungan rumah steril dari kuman dan wabah Corona,” ungkap Sertu Rahmat Karyadin, Sabtu (16/1/2021)
Personil yang diterjunkan jelas Rahmat terdiri dari Babinsa, Bhabinkamtibmas, Pemdes Jampang Tengah dan stakeholders lainnya yang berkomitmen untuk memutus mata rantai penyebaran wabah berbahaya itu di wilayahnya.
Reporter: Usep Mulyana | Redaktur: Mohammad Noor
Discussion about this post