JURNALSUKABUMI.COM – Dalam rangka mendukung Program Masyarakat Peduli Api (MPA) dan meningkatkan kesiapsiagaan terhadap potensi kebakaran hutan, Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Sukabumi menerima penyerahan Alat Pemadam Api Ringan (APAR) dari Cabang Dinas Kehutanan (CDK) Wilayah III Sukabumi. Penyerahan tersebut berlangsung di Kantor KPH Sukabumi, Selasa (11/03/ 2025).
Acara ini dihadiri oleh Komandan Regu Polhutmob, Yudis Ramdani, yang mewakili Administratur KPH Sukabumi, Taufik Hidayat, beserta jajaran Polhutmob. Selain itu, turut hadir juga Toni Faisal, Pengendali Ekosistem Hutan, dan Dharma Agustinus Sirait, Analis Hutan dan Lahan Rehabilitasi Hutan dan Lahan dari CDK.
Administratur KPH Sukabumi, melalui Yudis Ramdani, menyampaikan bahwa penyerahan APAR ini bertujuan untuk mendukung pengelolaan hutan yang lebih aman dan berkelanjutan serta memperkuat peran MPA dalam pencegahan kebakaran hutan. “APAR yang kami terima akan digunakan untuk memperkuat upaya pencegahan dan penanggulangan kebakaran hutan di wilayah kerja kami,” ujarnya.
Selain penyerahan APAR, kegiatan ini juga diisi dengan sesi berbagi pengetahuan mengenai Program Masyarakat Peduli Api. Sesi ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman para peserta terkait pengendalian kebakaran hutan dan lahan.
“Wilayah kerja KPH Sukabumi yang luas memerlukan perhatian dan tanggung jawab besar dalam menjaga kelestarian hutan. Bantuan seperti ini menjadi langkah konkret dalam mendukung tugas tersebut, sekaligus memperkuat sinergi antara Perhutani dan berbagai pihak yang peduli terhadap lingkungan,” ungkap Dharma Agustinus Sirait.
Acara ini ditutup dengan simbolisasi penyerahan APAR, disertai harapan agar langkah ini dapat memberikan manfaat nyata dalam menjaga keamanan dan kelestarian hutan di Sukabumi. (Kom-Pht/SKB/CEP).
Redaktur: Ujang Herlan
Discussion about this post