JURNALSUKABUMI.COM – PT. Bogorindo Cemerlang salurkan bantuan Rp 50 juta untuk memeriahkan HUT RI ke-78 di Desa Cimanggu, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi, Kamis (10/08/2023).
General Affair Manager PT. Bogorindo Cemerlang, Berlin Sumadi mengatakan, bantuan ini merupakan bentuk nyata untuk ikut serta dan perduli kepada masyarakat dalam memeriahkan hari kemerdekaan.
“Ya, kita sudah serahkan bantuan dana sebesar Rp 50 juta langsung kepada Ketua Panitia Kegiatan Kang Hendi Sahroni di rumah Gedong Cikembar,” ujar Berlin.
Penyerahan bantuan disaksikan langsung oleh General Affair PT Bogorindo Cemerlang, Moch Iqbal dan juga Kepala Dusun, Karyono, yang mewakili Pemerintah Desa Cimanggu.
“Ini sebuah bentuk keperdulian kami PT Bogorindo Cemerlang terhadap masyarakat dan sebagai ajang menumbuhkembangkan rasa nasionalisme,” terangnya.
Masih kata Berlin, adapun kegiatan yang bakal dilaksanakan nanti yakni sepak bola, voly, tenis dan catur. Tak kalah menariknya lagi, disuguhkan pula kegiatan jalan santai serta karnaval rakyat.
“Semoga kegiatannya lancar, aman, kondusif dan masyarakat senang di momen tersebut. Dan bantuan ini pun diakui memang rutin dilakukan PT. Bogorindo Cemerlang kepada masyarakat dalam tiap tahunnya,” tutup Berlin.
Reporter: Ifan | Redaktur: Ujang Herlan
Discussion about this post