JURNALSUKABUMI.COM – Imam Noeril terpilih sebagai Ketua Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Ilmu Komunikasi dan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (ILKOM FISIP) Universitas Pasundan (UNPAS) Bandung.
Secara resmi, dirinya pun ikut dalam pengukuhan pengurus IKA periode 2022 – 2027 di Aula Suradireja Universitas Pasundan Bandung, pada Jumat (22/04) kemarin.
“Alhamdulillah saya ucapkan terima kasih kepada teman-teman para senior yang telah mempercayai saya untuk menjadi Ketua IKA ILKOM FISIP UNPAS Bandung,” kata Imam Noeril kepada jurnalsukabumi.com, Sabtu (23/04/2022).
Lanjut dia, jabatan ini tentunya merupakan amanah dan tanggung jawab yang sangat berat. Utamanya, menjaga silaturahmi antar para alumni dan marwah universitas ke depan.
“Saya berharap doa dan dukungan serta kerja sama dari seluruh alumni ILKOM FISIP dan para pengurus agar bisa membangun wadah ini untuk kemajuan yang lebih baik,” tuturnya.
Ketua Komisi Perlindungan Anak Indonesia Daerak (KPAID) Kabupaten Sukabumi ini berharap, dengan adanya IKA ILKOM semakin menjalin erat tali silaturahmi antar alumni.
“Ya, khusunya bisa membawa dampak yang positif, dan bisa menghasilkan kolaborasi yang bermanfaat,” tutup Imam Noeril.
Turut hadir dalam acara tersebut Dekan FISIP UNPAS yang diwakili Wadek III, Drs. H. Sumardhani M.Si dan Ketua Prodi Ilmu Komunikasi yang diwakili sekretaris prodi, Vera Hermawan S.I.Kom., M.I.Kom, sekaligus mewakili IKA FISIP UNPAS Bandung.
Reporter: Ifan | Redaktur: Ujang Herlan
Discussion about this post