JURNALSUKABUMI.COM – Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Sukabumi menyalurkan bantuan sebanyak 3.000 paket beras dari Kemensos untuk empat Oganisasi Perangkat Daerah (OPD). Paket bantuan berupa beras 5 kilogram, diserahkan kepada masing – masing OPD untuk kemudian disalurkan kembali kepada warga sesuai jumlah pengajuan setelah melalui proses verifikasi oleh Dinas Sosial.
” Jumlah tersebut adalah pengajuan dari masing – masing OPD. Kewenangan untuk mendistribusikan bantuan, kriterianya seperti apa, kami serahkan sepenuhnya kepada institusi terkait. Saya berharap semuanya bisa sampai ke tangan yang berhak,” kata Teja Sumirat, Kepala Dinas Sosial kepada jurnalsukabumi.com, Senin (27/7/2021).
Bantuan tersebut akan disalurkan oleh OPD kepada penerima manfaat yang tidak mendapatkan bansos dalam bentuk lain, seperti PKH dan BPNT. Untuk DPKUKM, lanjut dia, akan disalurkan kepada para para pedagang di pasar. Sementara Dinas Perhubungan akan menyalurkan bantuan kepada para sopir angkutan kota.
Untuk Dinas Pariwisata ungkapnya, bantuan akan disalurkan kepada para pelaku usaha mikro yang memiliki lapak – lapak usaha di wilayah pesisir pantai. Adapun Dinas Budaya Pemuda dan Olah Raga (Disbudpora), akan menyalurkan bantuan kepada para pelaku seni yang selama masa pandemi ini, telah kehilangan mata pencaharian dari hasil pentas dari panggung ke panggung.
Ditemui di tempat yang sama, Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi dan UKM, Ardiana Trisnawiana menuturkan, bansos ini diberikan kepada para pedagang pasar yang usahanya terdampak penerapan PPKM Darurat yang sekarang berubah nama menjadi PPKM Level 4.
” Bantuan ini diberikan kepada para pedagang pasar yang terdampak pemberlakuan PPKM Darurat. Bansos akan didistribusikan ke – 12 pasar di Kabupaten Sukabumi. Seperti diketahui, para pedagang yang biasa berjualan hingga malam hari, saat ini kegiatan usahanya terpaksa dibatasi hanya sampai jam 8 malam,” kata Ardiana.
Berdasarkan data yang dihimpun jurnalsukabimi.com dilapangan, DPK-UKM mendapatkan jatah bantuan sebayak 779 paket. Dinas Perhubungan memperoleh 620 paket, Dinas Pariwisata mendapatkan 636 paket dan Disbudpora sebanyak 825 paket.
Reporter: Usep Mulyana | Redaktur: Mohammad Noor
Discussion about this post