JURNALSUKABUMI.COM – Inovasi dan program yang diluncurkan Pemerintah Desa (Pemdes) Tenjolaya, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, memang patut acungan jempol.
Pasalnya, jelang Hari Raya Idul Fitri 1441 Hijriyah ini Pemdes, staff dan steakholder di Desa Tenjolaya tersebut, kembali melakukan aksi sosial dengan cara ‘patungan’.
Bahkan, tak tanggung-tanggung hasil inisiatif dengan cara mengumpulkan uang dari semua perangkat desa ini dibantu steakholder yang berada di wilayah tersebut itu pun cukup dirasakan membantu.
“Alhamdulillah hari ini kita bagikan sedikitnya 500 paket sembako kepada warga yang terdampak Covid-19 ini,” ujar Kepala Desa Tenjolaya Aryo Bangun Adinoto kepada jurnalsukabumi.com, Rabu (20/5/20).
Menurutnya, pembagian tersebut diberikan kepada warga yang tidak mendapatkan bantuan dari pemerintah. Maka dari itu, ia berinisiatif untuk mengumpulkan uang untuk membeli sembako yang langsung diberikan kepada warga yang membutuhkan.
“Sasaran utamanya kita berikan kepada tukang ojeg dan warga yang belum mendapatkan bantuan dari pemerintah,” paparnya.
Aryo berharap, bantuan tersebut bisa meringankan beban mereka, apalagi di tengah pandemi Covid-19 ini, otomatis penghasilan mereka jadi menurun.
“Makanya kita lakukan kegiatan sosial ini, supaya bisa membantu mereka untuk meringankan bebannya,” tutupnya.
Reporter: Herwanto II Redaktur: Ujang Herlan
Masukan komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator.