JURNALSUKABUMI.COM – Badan Pengurus Distrik Ikatan Mahasiswa (IMA) Angkatan Muda Siliwangi (AMS) Distrik Sukabumi, kembali melaksanakan giat Pra Bhakti Satria Siliwangi di Gor Yasti Jalan Veteran No. 66 Cisaat, Kabupaten Sukabumi.
Kegiatan rutin yang dilaksanakan dua kali dalam setahun ini mengusung tema, “Kebangkitan Pajajaran Anyar Generasi Milenial Ikatan Mahasiswa AMS Distrik Sukabumi menyambut Era Emas 2045”.
Ketua AMS Distrik O12, Den Suhermat mengatakan, giat kali ini diikuti 25 mahasiswa berbagai perguruan tinggi antara lain STMIK Pasim, STIE PGRI, STAI Darussalam, Unisba, Unpad, UIN, STKIP. Selain itu, hadir beberapa narasumber dari internal organisasi dan dari unsur media jurnalistik (pers).
Ia yang juga sebagai narasumber itu menegaskan, kegiatan pengkaderan ini harus berkelanjutan dalam kegiatan nyata pemberdayaan masyarakat.
“Harus sustainable, tidak hanya menggagas ide dan teori saja. Kader AMS harus mampu membuktikan bhaktinya kepada NKRI melalui pengabdian nyata kepada masyarakat sesuai porsi dan peran nyata berdasar prinsip siliwangi,” tegas Suhermat, Minggu (30/01/2022).
Selain dirinya, narasumber yang mengisi acara adalah Ketua Dewan Pimpinan Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD KNPI) Kabupaten Sukabumi, Regi Afriansyah yang memberikan materi tentang kebijakan kepemudaan dan Ketua BPD IMA AMS Kota Bandung, Zakaria, mengisi tentang AD/ART IMA AMS serta perangkat kerja keorganisasian.
Selain itu, turut memberikan materi, Sesepuh IMA AMS Distrik Sukabumi sekaligus Ketua IMA AMS Distrik Sukabumi pertama, Asep Ikhwan A yang mengupas topik aktual tentang Manajemen Strategis Organisasi Kepemudaan dan Isu Nasional Terkini.
Dari Unsur Media Massa, hadir Achmad Zazuli, Jurnalis yang membuka Focus Group Discussion (FGD) dan Ice Breaking isu aktual peran organisasi kemahasiswaan di Era Disrupsi dan Konvergensi saat ini.
Dalam acara pengkaderan yang berlangsung selama dua hari (Sabtu/Minggu) 29-30 Januari 2022 tersebut, Sesepuh IMA AMS yang merupakan seorang Ketua Dewan Yayasan Tarbiyah Islamiyah (Yasti) Cisaat, Asep Ikhwan A, menyatakan apresiasinya atas semangat dan antusiasme para peserta yang terdiri dari para mahasiswa.
“Luar biasa antusiasmenya, melalui kaderisasi semacam ini diharapkan IMA AMS dapat menjadi calon pemimpin bangsa seperti yang diharapkan. Terus belajar dan belajar, perbanyak diskusi, lakukan aksi nyata yang bermanfaat bagi masyarakat,” tandasnya.
Redaktur: Ujang Herlan
Discussion about this post