JURNALSUKABUMI.COM – Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kabupaten Sukabumi, melalui Unit Pelaksanaan Teknis Dinas (UPTD) PU Wilayah Ciemas melakukan peninjauan atau monev progres pembangunan bendungan dan saluran irigasi Sungai Cikalong di Desa Mekarsakti, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi.
“Pada hari kemarin kita melakukan monitoring dan evaluasi pada proyek pembangunan bendungan dan saluran irigasi di Cikalong Desa Mekarsakti, Kecamatan Ciemas. Menurutnya, kedua proyek pembangunan tersebut bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK),” kata Dadang Koswara Kepala UPTD PU Wilayah Ciemas, Rabu (7/6/2023).
“Pembangunan tanggul ini mengunakan anggaran BPBD Kabupaten Sukabumi. Sedangkan Pengerjaan tangul dari BPBD, sudah mencapai 65 persen,” sambungnya.
Untuk progres pengerjaan pembangun bendungan dan saluran irigasi Cikalong tersebut, kata Dadang, baru mencapai 25 persen.
Sebelum proyek tanggul dan irigasi ini di bangun, Sungai Cikalang ini merupakan sungai yang pernah meluap hingga membanjiri tiga rumah dan satu masjid di Kampung Ciuyuhan, Desa Tamanjaya, Kecamatan Ciemas.
“Dengan penomena banjir yang sering terjadi, sesuai hasil kajian akhirnya kita lakukan pembangunan tanggul dan irigasi untuk mengantisipasi hal tersebut kembali terjadi,” pungkasnya.
Reporter: Yandi Candra | Redaktur: Usep Mulyana
Discussion about this post