JURNALSUKABUMI.COM – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Daerah Pilih (Dapil) IV Jawa Barat, drh H. Slamet secara rutin melakukan Bimbingan Teknis (Bimtek) kepada para kelompok tani dengan berbagai serial tema untuk peningkatan wawasan baik informasi teknologi, regulasi hingga persoalan teknis yang berkembang.
Pada kali ini, Slamet melakukan bimtek dengan tema pengembangan komoditi tanaman semusim dan rempah yang dikerjasamakan dengan program Kementerian Pertanian (Kementan) yang tersebar di seluruh daerah di Indonesia. Program tanaman semusim ini merupakan program Direktorat Jenderal Perkebunan, Kementerian Pertanian
“Saat ini, pengembangan pangan musti mulai melebar tidak hanya pada produksi beras. Meskipun Beras menjadi fokus utama dengan perkiraan konsumsi masyarakat sebesar 29,58 juta ton, program diversifikasi mesti tetap berjalan sehingga ada alternatif pangan yang secara perlahan dapat dipersiapkan” ujarnya kepada jurnalsukabumi.com.
Ia juga mengatakan jika Kabupaten Sukabumi adalah salah satu kabupaten terluas yang ada di Indonesia, ini seharusnya bisa dimanfaatkan untuk lahan pertanian.
“Sukabumi ini salah satu kabupaten terluas, banyak potensi pertanian yang bisa di gali dan kita akan mulai dari pengembangan Sumber Daya Manusianya (SDM), saya akan terus mendorong kepada pemerintah untuk pemanfaatan pertanian disini,” ungkapnya.
Sementara itu dikesempatan yang sama, Kepala Dinas (Kadis) Pertanian Kabupaten Sukabumi, Thendy Hendrayana mengatakan, jika dirinya sangat mengapresiasi kegiatan tersebut, karena banyaknya petani milenial yang hadir.
“Saya sangat mengapresiasi kegiatan ini, banyaknya kaum milenial yang hadir di acara ini sekaligus memperlihatkan identitas kita, karena Sukabumi itu Kabupaten Pertanian,” jelasnya.
Reporter: Ardi Yakub | Redaktur: Ujang Herlan
Discussion about this post