JURNALSUKABUMI.COM – PT. Bogorindo Cemerlang turut menyalurkan sejumlah bantuan bagi lima karyawan korban terdampak bencana gempa bumi dengan kekuatan 5,6 magnitudo yang mengguncang wilayah Cianjur dan sekitarnya pada Senin (21/11/2022).
Bantuan tersebut atas inisiasi Owner Olympic Group dan PT. Bogorindo Cemerlang, Au Bintoro dan diserahkan langsung oleh Project Manager PT Bogorindo Cemerlang, Berlin Sumadi didampingi General Affair, Moch Iqbal di kantor yang beralamt di Desa Cimanggu, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi, Jumat (25/11/2022).
Aksi nyata kepedulian anak perusahaan Olympic Group, yang bergelut di bidang industri furnitur ini menyalurkan bantuan berupa uang tunai langsung kepada lima karyawan terdampak.
“Ini sebagai bentuk tanggung jawab moral dan kepedulian kami PT. Bogorindo Cemerlang kepada karyawan yang ikut terdampak bencana,” ujar Berlin kepada jurnalsukabumi.com.
Adapun penerima bantuan karyawan terdampak musibah Gempa Cianjur tersebut yaitu, Ade, Ridwan, Fery, Yusuf dan Didin. Mereka mendapat bantuan berupa uang tunai dari perusahaan.
“Alhamdulilah untuk kondisinya sendiri aman. Namun, rumah mereka mengalami rusak parah, sedang dan ringan. Mewakili manajemen dan karyawan PT. Bogorindo Cemerlang ikut berduka cita atas musibah ini,” kata Berlin.
Sementara itu, update terkirni korban jiwa akibat gempa magnitudo 5,6 yang mengguncang wilayah Cianjur, Jawa Barat dan sekitarnya pada Senin (21/11/2022) terus bertambah.
Hingga Kamis (24/11/2022) sore, korban jiwa akibat gempa Cianjur mencapai 272. Sementara korban luka-luka sebanyak 2.046 orang, dan warga yang mengungsi berjumlah 62.545 orang.
“Mudah-mudahan para korban dapat segera ditangani dengan baik, kemudian yang meninggal kita doakan dapat diterima di sisi Allah SWT,” tutup Berlin.
Redaktur: Ujang Herlan
Discussion about this post